Polsek Banjarwangi Sigap Tangani Longsor di Jalur Banjarwangi–Singajaya, Arus Lalu Lintas Kembali Normal

Loading

Garut,TRIBUNPRIBUMI.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, mengakibatkan terjadinya longsor yang menutup badan Jalan Raya Banjarwangi–Singajaya. 

Sementara menyikapi kondisi tersebut, jajaran Polsek Banjarwangi Polres Garut dengan sigap melaksanakan patroli sekaligus langkah mitigasi bencana guna memastikan keselamatan masyarakat dan kelancaran arus lalu lintas, Senin (22/09/2025) sore.

Peristiwa longsor terjadi sekitar pukul 16.00 WIB di Kampung Ciawitali, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi. Curah hujan yang tinggi dalam waktu cukup lama menyebabkan kontur tanah di sekitar tebing jalan menjadi labil hingga akhirnya longsor. Material longsoran berupa tanah dan lumpur menutupi badan jalan dengan panjang kurang lebih 7 meter dan ketinggian sekitar 30 sentimeter.

Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas di jalur penghubung Banjarwangi–Singajaya sempat terganggu. Kendaraan roda empat tidak dapat melintas karena kondisi jalan tertutup lumpur, sementara kendaraan roda dua masih dapat melewati lokasi dengan bantuan warga setempat secara bergantian. Situasi ini menimbulkan antrean kendaraan dan berpotensi membahayakan pengguna jalan apabila tidak segera ditangani.

Mendapatkan laporan dari masyarakat, personel Polsek Banjarwangi langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan, pengamanan, serta pengaturan lalu lintas. Petugas juga berkoordinasi dengan warga sekitar dan instansi terkait untuk melakukan pembersihan material longsor agar akses jalan dapat segera difungsikan kembali.

Kapolsek Banjarwangi, Ipda Ipar Suparlan, S.E., mengatakan bahwa penanganan dilakukan secara cepat dan terpadu sebagai bentuk respons terhadap kondisi darurat yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat.

“Begitu menerima informasi adanya longsor, anggota Polsek Banjarwangi langsung turun ke lokasi. Kami bersama warga dan dibantu pihak PUPR melakukan gotong royong membersihkan material longsor yang menutup badan jalan. Alhamdulillah, proses pembersihan berjalan lancar dan jalan kini sudah bisa dilalui kembali,” ujar Ipda Ipar Suparlan.

Selain membantu proses pembersihan, personel kepolisian juga melakukan pengaturan arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian guna mencegah kemacetan dan meminimalisasi risiko kecelakaan. Petugas turut memberikan imbauan kepada para pengguna jalan agar tetap waspada dan berhati-hati saat melintas, terutama mengingat kondisi cuaca yang masih berpotensi hujan.

Kapolsek menambahkan bahwa wilayah Banjarwangi dan sekitarnya memiliki sejumlah titik rawan longsor, terutama pada musim hujan. Oleh karena itu, pihaknya terus meningkatkan patroli dan pemantauan secara berkala sebagai langkah mitigasi bencana.

“Kami mengimbau masyarakat, khususnya pengguna jalan, untuk selalu berhati-hati dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian atau pemerintah setempat apabila melihat tanda-tanda tanah labil atau potensi longsor. Kerja sama semua pihak sangat dibutuhkan demi keselamatan bersama,” tambahnya.

Dengan selesainya proses pembersihan, arus lalu lintas di Jalan Raya Banjarwangi – Singajaya kini kembali normal. Polsek Banjarwangi memastikan akan terus melakukan patroli rutin dan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam, sebagai bagian dari upaya memberikan rasa aman dan perlindungan kepada masyarakat di wilayah hukumnya. (Dens)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *